RUANG PEKERJA SENI ADALAH GROUP DI JEJARING SOSIAL FACEBOOK, BERTUJUAN…MENGEPAKKAN SAYAP – SAYAP PERSAHABATAN…MELAHIRKAN KEPEDULIAN ANTAR SESAMA…MEMBANGUN SILATURAHMI/TALI ASIH…SAHABAT LEBIH INDAH DARIPADA MIMPI.

Rabu, 01 Januari 2014

Kumpulan Puisi Drs Mustahari Sembiring- PENGGENAPAN UNTUK KESEIMBANGAN

PUNDI-PUNDI UNTUK NEGERI
Karya Drs Mustahari Sembiring sang muham.


Sulit dicerna logika
tapi nyata , terbukti ada
sudah dilihat, diraba bahkan didata

Disana, entah dilekukan keberapa
terpendam sekian lama
pundi-pundi tak terbilang nilainya
banyak yang tau,sedikit yang mencapainya

Bagaimana aku percaya bagaimana pula tidak
kecuali takdir menempatkan diri jadi saksi mahkota
pelaku sejarah mengaminkannya
tak satu insan bisa mengelak

#Pondok bambu istanaku, 31/12/2013=15:15wib

---------000---------

SEGELAS KATA HIKMAH
Karya Drs Mustahari Sembiring sang muham.


Akan kukenang catatan kaki
meski cuma sebait puisi

Datanglah ketempat kata pernah bersilang sengketa
selesaikan selisih nan pernah ada
bawakan segelas kata hikmah
bekal mewujudkan karomah

Akan kurindukan sesunggukan titipanmu
ketika hati teriris sembilu
saat diam-diam kusembunyikan pilu
jauh dilubuk hatiku
tapi tak usah kuatir semua telah berlalu
kupahat jadi tugu

#Pondok bambu istanaku,Senin,30/12/2013=11:45wib

---------000---------

BERTEMU DIPUTIHNYA SANUBARI
Karya Drs Mustahari Sembiring sang muham.-


Tak kan kutitipkan resah
pada jantung gelisah
sejarak payah dengan pasrah
kucatat sebagai ibadah
jika tak jua kan diparipurnakan langkah
kapan lagi kita berbenah

Tak kan kubisikkan suara hati
pada janji tak terpenuhi
sebelum dilema tersaji lagi
janji diri
segeralah benahi langkah nurani
berujung dibulan ini, bertemu diputihnya sanubari

#Pondok bambu istanaku, Senin,30/12/2013=11:30wib

---------000---------

SERAHKAN PADA PEMILIK KARSA
Karya Drs Mustahari Sembiring sang muham.-


Cantumkan titik pada lara nestapa
tapi biarlah melo kehidupan dirilis tanpa tanda baca

Cantumkan koma pada upaya
beri waktu agar tak sesal diujung usia
sebab semua usaha telah dicoba
ikhlas tulus dan rela terima adanya
meski tau itu rekayasa
serahkan pada Pemilik Karsa

Cantumkan tanda seru pada lalainya jiwa raga
usia berujung, masa ada batasnya
siapakah kita ?

#Pondok bambu istanaku, Minggu,29/12/2013=20:50wib


---------000---------

KETIKA LIDAH LANGIT BERKARAT
Karya Drs Mustahari Sembiring sang muham.-


Rencanakan niat diatas hasrat
jangan pernah berbalik menjilat
lidah langit telah berkarat
kita tersesat
hingga sekarat
menunggu kiamat

Bahasakan rasa dengan hikmat
jangan mencorat coret kehidupan dengan memasang jerat
tiang awan saksi mencatat
tiap suku kata perbuatan tak bersekat
dihitung ditimbang sekerat demi sekerat
menunggu bertobat
kita selamat

#Pondok bambu istanaku, Sabtu 28/12/2013=24:00wib

---------000---------

DIMENSI DIATAS LOGIKA
Karya Drs Mustahari Sembiring sang muham.-


Tingkap langit terbuka,
saatnya segera tiba
sesuatu semula maya hayalan belaka
mukjijat itu ada
tak terhingga pula hitungannya
saat mata telanjang jadi saksi bahkan tangan pun bisa meraba
dunia cuma sejarak doa
percaya tidak percaya

Saat logika tak mampu jelaskan dimensi diatasnya
bukan goib tapi kosa kata belum rampung mendifinisikannya

Nyatakanlah kebesaran MU, duh Pangeran Gusti
tutup buku usang, buka tahun baru bersinarlah mentari
dibalik mimpi ada nyata pasti
digenapi tahun baru ini

#pondok bambu istanaku, Sabtu,28/12/2013=08:48wib.-

---------000---------

PENGGENAPAN UNTUK KESEIMBANGAN
Karya Drs Mustahari Sembiring sang muham.-


Aku tak mau lagi terperangkap dimasa lalu,
kulukis diri diangkasa meski cuma dari debu,
sebab karma tak satupun bisa dirayu,
tak mungkin keliru
mewadah penuhi kalbu
sejatinya manusia baru

Kurangkul niat, kesempatan dan takdir
menjelma dalam wadah tegar
kembalinya sang putra fajar
penggenapan untuk keseimbangan atmosfir

#Pondok bambu istanaku,Jumat,27/12/2013=23:33wib

---------000---------

IBADAH PENGAMPUNAN
Karya Drs Mustahari Sembiring sang muham.-

Penat melekat erat dalam sekap jiwa
melelehkan air mata bahkan lara
terpuruk diwahana penuh tipu daya

Berguguran satu persatu iman
kemudian lesap dilempengan ketidakberdayaan
saat kedagingan meraja diubun-ubun insan
lupakan kodrat dan imamat keabadian

Inilah aku Tuhan berbadan kotor dan legam
kudatang diujung kasut KasihMU berharap ampunan
hapuskan segala kuatir, sakit hati maupun dendam
sadarkan aku dibunyi lonceng panggilan
mendengar Firman MU
jalankan perintah MU


#Pondok bambu istanaku, Minggu, 29/12/2013=09:09wib


---------000---------

BENTANGAN WAKTU
Karya Drs Mustahari Sembiring sang muham.-


Waktu telah membentangkan sejuta niscaya,
merangkum selaksa nostalgia,
kita ada didalamnya.

Tengoklah rembulan mulai memucat diujung helai rambutmu, isyaratkan senja telah menunggu

Tunas baru pun telah mewarnai hari hari diberanda jiwa,
kita telah lama menyiapkan lentera
semoga sang Pangeran membuka jalan
bagi lelakon kita perankan

#Pondok bambu istanaku, Minggu,29/12/2013=07:37wib


---------000---------

HARAPAN BARU 2014
Karya Drs Mustahari Sembiring sang muham


Penghujung malam ujung tahun 2013
berangsur luruh dibalik letupan kembang api
sisakan kenangan songsong harapan
yakinkan diri simpul keraguan kita benahi
bermula hari ini mantapkan hati
waspada melangkah hati-hati meniti hari

Kuseru KAU, duh Gusti Pangeran Welas Asih
pimpin langkah kaki, mampukan kugapai harapan baru 2014
melunasi ketertinggalan masa lalu
berjiwa besar berbuah kasih

#Pondok bambu istanaku, Rabu,01/01/2014=02:30wib

Tidak ada komentar:

Posting Komentar