RUANG PEKERJA SENI ADALAH GROUP DI JEJARING SOSIAL FACEBOOK, BERTUJUAN…MENGEPAKKAN SAYAP – SAYAP PERSAHABATAN…MELAHIRKAN KEPEDULIAN ANTAR SESAMA…MEMBANGUN SILATURAHMI/TALI ASIH…SAHABAT LEBIH INDAH DARIPADA MIMPI.

Kamis, 16 Juni 2016

Kumpulan Puisi Andreant Hanif -BUTIRAN SALJU DI MATA KU


SANG PEMUAS NAFSU KU
By: Andreant Hanif


Aku mendekati mu
kau diam membisu
Aku merengkuh
kau diam pasrah,,,
Aku membawa mu
dalam peluk ku
kau tak bergeming...
saat jari jari nakal ku
dengan penuh nafsu
membelai mu,,, menyentuh mu,,,
kau menjerit mengeluarkan desahan suara indah mu...
membawaku kealam hayal ku...
melodi desahan nafasmu,,,
memuaskan hasrat tunggal ku
melengking membelah malam
memukau semua yang mendengar,,,
sebuah dendang lagu lama
keluar dari mulut ku
symponi indah yang tak terlupa
terimakasi pemuas nafsu ku
sang GITAR TUA hadiah dari ayah ku





BUTIRAN SALJU DI MATA KU
By : Andreant Hanif


Waktu,,kenapa engkau terus berputar?
Selalu sama, tidak pernah engkau jawab

Hari akan kembali ke awal
tapi dirimu tak pernah mempunyai cerita yang sama
selalu berbeda walau nama sama

Aku selalu berkata
kenapa , mengapa dan salah siapa

aku hanya menjawab tanpa aksara

hanya butiran salju
yang mencair hangat dari mata
membelah pipi sampai terjatuh ke tanah....





DIAM LAH DALAM DIAM MU
By H Andreant hanif


Tanpa kau ungkapkan!
Tanpa kau ceritakan!
Tanpa kau sebutkan!
Aku bisa mengartikan!

Aku hanya butuh ceritamu
tuk menghias canda tawa diriku
menghias alur cerita mu
memperbaiku ejaan kisah mu

Aku lelaki yang mengajari mu
isi dunia dan isi kepala
aku lelaki yang menjaga mu
dari hinaan dunia
dan hinaan isi kepala manusia

Tapi, kenapa kau selalu menutupi
cerita yang telah kuketahui?
tidak cukup kan semua bukti
dar masa lalu mu wahai puteri?

aku lelaki itu
lelaki yang membawa mu
mengerti arti dari sebuah mimpi
mimpi untuk selalu di hargai

Tapi, mengapa engkau selalu ingin di caci??
tak di hargai,,,
tak di perlakukan suci
walau untuk sebuah sentuhan jari
yang mampu membakar birahi ilusi

Dont worry

Tidak ada komentar:

Posting Komentar