Minggu, 25 Maret 2012
BHAYANGKARA NEGARA ( 1 )
Kuusung banggaku penuh,
tumpah ruah didada anak desa,
menapaki rantau jawa,
dicandi baru kutempa,
jadi Perwira...
Dimedan laga kugelar ,
segala bekal ilmu lengkap dipustaka jiwa,
tunaikan tugas suci Bhayangkara negara,
nada irama pelangi rupa rupa,
cetak biru kehidupan kusimpan dalam dada,
gonjang ganjing rivalitas,persaingan perbawa
cuma kusaksikan dengan mata kepala,
bekal itu tak kuwarisi dari leluhurku,
aku tak tergoda kataku,
meski kucium aroma beku,
tapi tetap kuyakinkan berdiriku,
seperti yang kubaca disetiap buku,
organisasi ini solid kataku,
ada pengelola staf,
ada pelaksana oprasional,
ada unsur pendukung utama,
ada unsur pimpinan, pembantu pimpinan...
pokoknya tak satupun tugas organisasi terabaikan...
siapa berbuat apa bertanggung jawab kemana,
jelas terbagi rata disana,
kembang itu mekar didadaku,
kuayunkan langkah dengan kepastian,
kesetiananku tak bisa ditawar tawar lagi,
cita cita anak desa jadi polisi,
terkabul kini....
Terima Kasih Ya Tuhanku....
-----oleh Drs Mustahari Sembiring.----
-----Makassar, Minggu pagi, 25 Maret 2012. Catatan pribadi putra Fajar.-
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar