RUANG PEKERJA SENI ADALAH GROUP DI JEJARING SOSIAL FACEBOOK, BERTUJUAN…MENGEPAKKAN SAYAP – SAYAP PERSAHABATAN…MELAHIRKAN KEPEDULIAN ANTAR SESAMA…MEMBANGUN SILATURAHMI/TALI ASIH…SAHABAT LEBIH INDAH DARIPADA MIMPI.

Senin, 07 Januari 2013

TERIMAKASIH TLAH MENGAJARIKU

Dikisahkan ada pasangan suami istri yang
harmonis bernama Budi dan Anita.

Awalnya semua baik-baik saja, hingga datang wanita bernama Cika yang merupakan sahabat Anita, yang juga mencintai Budi. Karena Anita mempunyai keterbatasan ruang gerak untuk selalu memberi perhatian pada suaminya, diam-diam
Budi dan Cika menjalin affair karena akses
keduanya lebih mudah. Ketika Anita tahu bahwa ia dikhianati suami dan
sahabatnya, ia merasa hancur, hatinya sakit,
terluka sekali. Kenapa sahabatnya tega berbuat
itu? Mungkin akan lebih mudah jika “WIL”
suaminya adalah perempuan lain yang tidak ia kenal, yang tidak tahu dengan siapa suaminya itu menjalin hubungan.

Meski sakit, ia mencoba bersabar. Meski banyak
orang bilang dia bodoh, tapi ia terlanjur mencintai suaminya. Cinta membuatnya punya kekuatan untuk memaafkan. Ia tetap mendampingi
suaminya, tetap melayaninya, tetap menaburkan
cintanya…

Pada akhirnya, suaminya kembali ke pelukan Anita
karena ia sadar, tidak ada wanita sebaik istrinya.

Bagaimana dengan hubungan persahabatan antara Anita dan Cika?
Anita dengan besar hati berkata kepada
sahabatnya, “Terima kasih, sahabatku. Kau telah mengajarkanku rasa sakitnya dikhianati. Terimakasih karena kamu telah membuatku sadar bahwa aku memiliki sesuatu yang sangat berharga dalam
hidupku, yaitu suamiku. Terima kasih karena kamu mengingatkanku untuk selalu menjaga baik-baik apa yang aku punya. Terima kasih karena telah
membuatku mengerti rasa sakitnya dikhianati, aku berjanji pada diriku sendiri untuk tidak
melakukannya, sehingga orang lain tidak perlu
merasakan sakit yang sama. Maaf jika karena kelalaianku, menyebabkanmu melakukan kesalahan itu.”


*****

Sahabatku, terkadang kita tenggelam dalam duka yang berkepanjangan. Tapi ingat, dalam setiap
kejadian baik menyenangkan atau tidak, pasti
terkandung pelajaran. Ada hikmah dari setiap
peristiwa. Tinggal bagaimana kita menyikapinya.


Sahabatku, mari kita senantiasa belajar dari
apapun yang ada di sekitar kita. Kita bisa belajar di mana saja, kapan saja, dengan siapa saja, dari siapa saja..

Tahukah…
Orang yang mengajarkan kita sesuatu yang tidak
menyenangkan bisa menjadi guru yang terbaik.

Kadang kita tidak sadar, bahwa dari perbuatan
yang tidak menyenangkan yang dilakukan orang
lain kepada kita, sebenarnya kita sedang belajar; Belajar menata emosi, belajar menyelesaikan
masalah, belajar tentang rasa sehingga kita tidak
melakukan hal yang serupa pada orang lain.


Kiriman : Purba Sesha
Malang
Oleh: ‎"aQ & rAsa Q"
By: Senandung Embun Biru

Tidak ada komentar:

Posting Komentar