Kamis, 09 Agustus 2012
MENGAPA INI TERJADI
Adikku ragil,
pada beberapa kali dialog tanpa suara diantara kita,
kenapa tak berani kau pandangi mataku,
padahal pencarianmu akan catatan sejati,
satu persatu diukir disana, bisa kau baca
tak ada satu hal pun yang ingkar atas kebenaranya,
bahkan jika kau sedikit saja mau cermati,
sorot mata bapak kita bisa juga kau temukan disana,
dibalik garangnya ketidakmampuanku,
mensiasati hidup,
sebab rasa yang bercampur aduk dengan luka,
seringkali menggiringku pada pojok tak berdaya,
begitulah dik, proses alami manusiawi
bahkan dalam pengasinganku pun aku tak pahami,
kenapa semua ini terjadi,
tak nyana begini jadinya,
berapa lama lagi aku sanggub memikul tumpukan kecewa ini
sekarang saja, seringkali terasa nyeri di ulu hati
mengeja sikapmu ganjil sekali....
-----oleh Drs Mustahari Sembiring sang Muham / putra Fajar.----
-----Makassar sapo terulang, Rabu siang 08 Augts 2012 . 14:48.---
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar